Mon. Dec 4th, 2023
Ngopi di Rumah ala Cafe

Bagi anda pecinta kopi memang lebih nikmat jika kopi dinikmati di cafe atau di Coffee Shop. Akan tetapi, dimusim seperti sekarang ini dimana  aktivitas luar dibatasi maka ngopi di rumah akan menjadi solusi terbaik untuk anda. Selain hemat, ngopi dirumah juga bisa memberikan dampak yang baik untuk anda. namun, permasalahannya ketika ngopi dirumah adalah memiliki suasana yang berbeda dengan di Cafe. Ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk menikmati kopi dirumah ala Cafe sehingga dimusim pandemi seperti sekarang ini anda bisa menikmati kopi jauh lebih nikmat.

Tips ngopi di rumah dengan suasana Cafe

Untuk membiasakan diri agar lebih sering menikmati kopi dirumah maka ada beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk membuat suasana rumah seperti di Cafe. Berikut ini tips yang bisa anda lakukan untuk mengubah rumah dengan suasana Cafe.

  • Koleksi Cangkir-cangkir Kopi Cantik

Hal pertama yang perlu anda lakukan untuk mengubah suasana rumah seperti di Cafe adalah dengan mengoleksi beberapa cangkir cantik. Cangkir-cangkir yang unik ini memang tidak mengubah cita rasa kopi akan tetapi dengan cangkir yang unik ini bisa menambah suasana rumah seperti di Cafe. Beberapa cangkir unik tersebut adalah seperti cangkir espresso hingga cappucino. Selain itu, ada juga cangkir istimewa untuk filter coffee dan cold brew.

  • Lengkapi alat Seduh

Selain itu, ngopi di rumah juga akan terasa lebih nikmat jika anda memiliki alat seduh yang lengkap. Alat seduh menjadi salah satu faktor jika anda sudah memiliki seperangkat manual brew  seperti Hario V60 akan tetapi anda belum memiliki coffee scale atau gooseneck kettle-nya maka anda perlu melengkapi alat tersebut. Hal itu akan berpengaruh pada cita rasa kopi ketika menyeduhnya dirumah.

  • Koleksi Aneka Biji Kopi

Selanjutnya, anda juga akan menikmati kopi dirumah seperti di Cafe jika koleksi biji kopi anda bervariasi. Disini, anda perlu membuat rumah penuh dengan aneka single origin. Dengan begitu, setiap hari ketika anda ngopi tidak akan mengenal bosan karena kamu memiliki macam-macam kopi seperti kedai kopi dan bisa dinikmati secara bergantian.

  • Buat aneka sirup sendiri

Adapun tips terakhir yang bisa anda lakukan untuk menikmati kopi dirumah seperti di Cafe adalah dengan membuat aneka sirup sendiri. Hal ini ada kaitannya dengan menu kopi dingin ala frappuccino Starbucks. Dengan membuat aneka sirup seperti simple syrup, caramel syrup dan lain sebagainya anda bisa membuat sendiri dan resepnya di berbagai situs resep minuman. Selain itu, ngopi di rumah juga akan terasa berbeda karena  dengan variasi sirup dan beberapa hal seperti diatas bisa mempengaruhi bagaimana kita menikmati kopi ketika dirumah.

By admin